Header Ads

Menghitung untung rugi Moodbooster di Marketglory

Apa moodbooster selalu menguntungkan?

Apa untungnya mengaktifkan moodbooster di marketglory?


Mungkin pertanyaan-pertanyaan ini akan langsung terfikir oleh player MarketGlory ketika ia mengetahui Moodbooster di Marketglory,

Pada kesempatan ini, penulis akan memaparkan untung rugi menggunakan energy booster/mood yang mungkin bisa menjadi pertimbangan bagi player MarketGlory yang memiliki produktivitas kecil-menengah sehingga para player akan langsung mengetahui keunttungannya jika ia mengaktifkan moodbooster. Mungkin sebagian orang belum paham tentang untung rugi ini. Hal inilah yang membuat penulis ingin menjelaskan tentang untung ruginya jika kita mengaktifkan moodbooster
.
Berikut merupakan modal awal untuk mengaktifkan energy booster ( harga pada tanggal 2 februari 2017).

Dapat dilihat dari tabel diatas, pengeluaran untuk mengaktifkan booster pada hari pertama kita mengaktifkan moodbooster, membutuhkan modal yang tidak sedikit. Oleh karena itu, kita harus dapat memenejemen dan melihat bonus yang diberikan pemerintah, supaya hasil nya nanti tidak minus (merugi). Sedangkan untuk pengeluaran mengaktifkan moodbooster yang selanjutnya kita hanya mengeluarkan biaya untuk membeli pakaian HQ, quisine HQ dan bensin.  Energy yang didapat perhari yaitu 77 poin, dengan harga 37.46idr. Kita bisa memaksimalkan energy dengan cara membeli wine dan beberapa Koran, sehingga energy akan penuh menjadi 100 poin dengan modal sekitar 46idr/hari (modal mood+wine+Koran).

Ibaratnya kita ambil sampel dengan modal awal moodbooster  + wine + 4 koran = 37.46 idr + 8.45idr + 0.1idr = 46.01 idr. Modal ini merupakan perkiraan modal yang kita keluarkan setiap hari, jika kita ingin mengaktifkan moodbooster. Dengan modal tersebut, maka kita akan mendapatkan energy sebanyak 100 poin.

Bagaimana agar kita tidak merugi?

Tentunya kita harus memperhitungkan pendapatan ketika kita melakukan aktivitas fight. Sekarang kita ambil sampel bonus fight = 20idr dan bonus work nya 1000idr.

Simulasi I


Dari tabel diatas dengan bonus fight 20 idr, player yang menggunakan booster memperoleh keuntungan sekitar 37 idr/hari, lumayan banyak bukan? Apalagi untuk player yang bisa dikatakan belum lama bermain MarketGlory, pendapatan ini sudah bisa dikatakan sangat besar. Dan sisa energy dapat digunakan untuk work atau arena war dan sebagainya untuk menambah penghasilan anda masing-masing. Pendapatan diatas itu hanya pendapatan dari aktivitas "Fight"nya saja, belum lagi ditambah dengan pendapatan "Work"nya, tentu akan lebih banyak penghasilannya.

Mengapa kita tidak melakukan aktivitas work duluan kan bonus work nya 1000idr?

Memang kalau dilihat sepintas, bonus worknya memang lebih tinggi dan sepertinya laba yang akan kita dapatkan lebih banyak jika kita melakukan work terlebih dahulu. Tetapi, pada kenyataannya tetap saja pendapatannya akan lebih banyak jika kita melakukan aktivitas fight terlebih dahulu. Jika ingin mengetahiu pendapatan mana yang lebih besar dari fight duluan atau work duluan bisa lihat rumus-rumus basic MarketGlory disini, dan silahkan bandingkan sendiri profit pendaptannya.

Bagaimana kalau Kita akan bandingkan dengan player yang tidak menggunakan booster dan hanya bermodalkan Wine+Koran+Susu HQ dengan modal sekitar 10 idr dan poin energynya = 34 poin. Perhitungannya :


Pada kasus ini, pengguna moodbooster lebih diuntungkan, karena penghasilan bersih dan sisa energy player yang menggunakan moodbooster 2x lebih banyak daripada yang hanya mengandalkan wine, Koran dan susu. Tapi, dengan menggunakan modal yang ini merupakan strategi yang paling cocok bari player gratisan yang belum memilik modal untuk mengaktifkan moodbooster.


Berikut ini, kita akan menggunakan simulasi ke-2 dengan bonus fight 12idr (bonus fight pada tanggal 3 februari 2017). Berikut adalah tabel pengguna booster+wine+Koran = 100 poin energy dengan modal sekitar 46 idr.

Simulasi II


Pada simulasi ke-2 ini, player yang mengaktifkan moodbooster hanya memperoleh keuntungan sekitar 3-4idr (ini hanya perolehan dari aktivitas Fight). Hal ini bisa penulis katakan bahwa kita rugi. Mengapa merugi? Karena pendapatan yang seharusnya (laba) yang kita dapatkan bisa lebih banyak dari pada kita harus mengaktifkan moodboosten. Kerugian ke dua adalah karena modal yang sudah kita bayarkan untuk mengaktifkan bisa dibilang balik modal, padahal kita ingin mendapatkan penghasilan yang lebih tinggi dari moodbooster, eh malah untungnya Cuma sedikit. Dan kerugian yang terakhir menurut penulis adalah rugi waktu, ya kita membuang waktu dengan percuma, missal harus bangun pagi untuk menyewa rumah di marketglory, harus membeli bahan-bahan supaya moodboosternya aktif, dan pendapatannya pun ternyata kurang maksimal.

Kita akan membandingkan dengan pendapatan player yang hanya menggunakan energy dari wine, susu HQ dan 10 koran dengan bonus fight nya 12 idr.


Pada simulasi ke 2 dengan menggunakan energy wine, player lebih diuntungkan. Karena, pendapatan bersih setelah dikurang modal awal pendapatan fight nya lebih besar dibandingakn dengan player yang menggunakan moodbooster. Sehingga dari 2 buah simulasi perhitungan diatas dapat dikatakan bahwa moodbooster tidak selalu memberikan keuntungan bagi player yang memiliki produktivitas menengah. Beda lagi halnya jika produktivitas playernya sudah banyak, maka moodbooster akan sangat berguna untuk melakukan aktivitas  "work". Karena player yang produktivitasnya tinggi maka memerlukan energi yang besar agar ia tetap dapat melakukan aktivitas work setiap harinya.

Saya sudah mengaktifkan booster nih, tapi ternyata bonus fight nya turun. Bagaimana meminimalisir kerugian?

Untuk meminimalisir kerugiannya, ya kita tetap harus menyewa rumah setiap hari (1 jam saja per harinya) sampai pakaian, cuisine, gasoline (bensin) habis durasinya habis semua dan player diharapkan bersabar serta jangan emosi heheh :v

Apa ada cara lain agar kita bisa mendapatkan keuntugan dari booster/mood walaupun bonus fight dikisaran 12 idr?

Ada, penulis bahkan bisa mendapat keuntungan sekitar 30-40 idr/hari, bahkan bisa lebih jika bonus fight pada angka 12 idr seperti sekarang ini.

Bagaimana caranya?

Dengan cara bagi hasil. Cara ini merupakan cara yang paling menguntungkan antara upline dan refferalnya. Nggak percaya kalau bisa menguntungkan bagi ke-2 belah pihak? Nanti akan penulis jabarkan tentang tim bagi hasil marketglory yang tentunya sangat menguntungkan refferalnya.

Kesimpulannya, moodboster tidak selalu menguntungkan bagi player, dan begitupun sebaliknya. Artinya moodbooster ini bersifat fleksibel dan sangat tergantung pada bonus “fight” yang diberikan pemerintah. Mengaktifkan moodbooster tanpa memperhitungkan untung rugi dan tidak menggunakan rumus dalam MarketGlory akan menyebabkan kerugian yang besar bagi player tersebut. Tetapi, masih ada cara lain agar pendapatan dari moodbooster ini menjadi lebih banyak dan tidak terlalu tergantung oleh bonus fight (walaupun bonusnya kecil ya masih bisa untung lah). Caranya dengan bergabung bersama penulis di tim bagi hasil MarketGlory yang akan penulis jelaskan pada artikel selanjutnya. Penasarann? Selalu cek update-an blog GameonCash ya 

1 comment:

  1. Maksudnya asumsi pengeluaran gmna? Klo kita beli pakaian hq 10, maka kita setiap hari ada asumsi pengeluaran? Bukan nya 1 pakaian hq itu bisa dipke 10 hari??

    ReplyDelete