Header Ads

Cara Setting Macro Untuk Bermain Arena MarketGlory


Sebelum terjun ke Arena, kita harus mengetahui apa itu macro dan bagaimana menyetting macro agar nantinya kita bisa memenangkan pertandingan dan dapat meraup euro di arena. Macro inilah yang sangat berperah dalam fight arena. Semakin sering player merubah-rubah macronya, maka semakin bagus. Karena jika macro kita jarang ataupun tidak pernah di ubah, maka akan semakin mudah musuh membaca macro kita.

Baiklah, sekarang penulis akan mencoba menjelaskan cara menyetting macro mulai dari awal hingga sampai selesai. Untuk cara setting macronya bisa ke menu Arena > Arena Tactics. Maka anda akan di bawa ke halaman seperti gambar dibawah ini.



Sekarang kita akan membuat macro attacknya. Caranya klik gambar attack yang ada di sebelah kiri, lalu tampilannya akan seperti ini.


Pada step ini kita akan menyetting arah pukulan yang akan kita ambil ketika kita melakukan fight nantinya. Setelah tampilan di tengah berubah seperti diatas, maka kita gerakkan kursor ke bagian tengah. Nanti gambar kursor akan berubah seperti gambar Scope (gambar kaya target gitu). Lalu, kita klik bagian target yang diinginkan. Contohnya seperti ini.


Setelah dipilih, maka kita akan menyetting serangn berikutnya, bisa klik tombol panah ke kanan ( > ) di dekat tulisan "SET". Maka tulisan "1" diatas akan berubah menjadi "2". Pilih lagi target yang ditebak atau diinginkan, caranya seperti diatas, tetapi anda bebas memilih tempat targetnya mau di letakkan dimana saja. Jika sudah, maka klik navigasi ke kanan lagi dan ikuti langkah seperti sebelumnya sampai tulisan "SET" berubah menjadi warna putih dan klik "SET".


Sampai disini kita sudah meyetting 1 macro attack dan macro attack yang pertama bisa dilihat dengan cara scrool ke bagian bawah, jika ingin menyetting macro yang lain bisa ikuti langkah-langkahnya seperti diatas. Sebagai contohnya penulis akan melihatkan 4 set macro attack yang sudah penulis buat, bisa dilihat dibawah ini.


Agar bisa melihat macro yang sudah kita "SET", caranya kita harus mengeklik gambar attack nya, sehigga macro yang sudah kita set akan terlihat di bagian bawah nantinya.


Pada tahap ini penulis rasa anda sudah mulai mengetahui cara menyetting macro attacknya. Sekarang kita akan menyetting macro defence. Caranya hampir sama dengan menyetting macro attack tadi tetapi hanya ada perbedaan sedikit. Untuk menyettingnya kita bisa mengeklik gambar defense dan akan terlihat seperti ini.


Perhatikan gambar yang penulis lingkari dengan garis warna merah. Disinilah perbedaan menyetting macro attack dan defense. Jika pada macro attack kita menggerakkan kursor dan mengeklik target, pada macro defense ini kita hanya mengeklik gambar (memilih posisi bertahan) yang penulis lingkari. Misal yang pertama penulis akan memilih posisi tiarap maka akan terlihat seperti ini.


Lalu klik navigasi kekanan, seperti halnya kita menyerring macro attack tadi. Jika sudah membuat 6 posisi bertahan pada macronya, maka klik tombol "SET". Jika ingin membuat macro yang selanjutnya tinggal ikuti langkah seperti diatas.

Untuk mengedit macro, misal kita ingin mengedit macro attack. Kita harus mengeklik gambar attack, lalu akan muncuk macro yang sudah kita edit di bagian bawah. Jika kita ingin mengedit macronya bisa klik bagian change, jika masih belum ketemu tulisannya, bisa dilihat di bawah ini.



Setelah kita mengeklik change, kita bisa merubah macro yang kita inginkan, caranya ya seperti yang sudah penulis jabarkan diatas.

Atrikel Terkait (Tutorial Arena MarketGlory)

No comments